Deklarasi Ganjarist Toraja Utara! Bergerak Bersama, Maju Bersama Indonesia Satu

    Deklarasi Ganjarist Toraja Utara! Bergerak Bersama, Maju Bersama Indonesia Satu

    TORAJA UTARA - Relawan Nasional Ganjar Pranowo untuk Indonesia Satu (Ganjarist) Kabupaten Toraja Utara, resmi dilantik di Resort objek wisata Lempe Lolai, Kecamatan Kapalapitu, Toraja Utara, Senin (25/7/2022).

    Para Relawan Ganjarist Toraja Utara tersebut dilantik langsung kemarin Minggu (24/7/2022) oleh Ketua Umum Ganjarist, Eko Kuntadhi, yang didampingi Direktur Pengembangan Organisasi, Dwi Kundoyo bersama Egha yang menjabat Direktur Humas dan Media. 

    Pada pelantikan tersebut, juga turut dihadiri para relawan Ganjarist kabupaten Tana Toraja. 

    Dalam sambutannya, Eko Kuntadhi, mengatakan bahwa pelantikan yang dilakukan itu merupakan bentuk perjuangan satuan relawan dalam memperjuangkan masa depan bangsa, untuk NKRI.

    "Kita sedang memperjuangkan diri kita sendiri, keturunan lingkungan bangsa kita, agar masa depan, tetap menjalin dan menjaga toleransi yang telah ada untuk NKRI kita", ungkap Ketum Ganjarist, Eko.

    Lanjut kata Eko Kuntadhi, dengan membentuk satuan relawan seperti Ganjarist, akan memperkenalkan calon Presiden Indonesia yakni Ganjar Pranowo yang ingin menegakkan dan tetap memperjuangkan pluralisme, juga keberagaman Indonesia.

    "Itulah salah satu tujuan dari mempelajari bagaimana menciptakan Indonesia yang bertoleransi, karena Indonesia milik kita bersama, untuk kita bangun bersama, itu target kita", kata Eko Kuntadhi, di hadapan para relawan.

    Di kesempatan yang sama, Ketua Ganjarist Toraja Utara, Ferdianus Dedy Raru, dalam penyampaiannya mengatakan bahwa Ganjarist Toraja Utara terus bergerak di masyarakat untuk mensosialisasikan pak Ganjar untuk menjadi calon presiden 2024 nanti.

    Dedy Raru, juga menjelaskan jika Ganjarist merupakan salah satu rewalan terbesar yang ada dan sudah terdaftar di Kementrian Hukum dan HAM Indonesia, bahkan juga sudah di daftar di Kesbangpol Toraja Utara. 

    "Ganjarist Toraja Utara, sudah resmi dan terdaftar di kesbangpol Toraja Utara. Sekarang kita jangan ragu lagi untuk bergerak maju, karena Ganjarist bukan relawan kaleng-kaleng, Ganjarist sudah memiliki legalitas yang sah", tegasnya. 

    (Widian) 

    ganjarist relawan toraja utara eko kuntadhi ganjar pranowo
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Borneo FC Tuntas Balas Dendam Atas Arema...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Walikota dan Ketua TP PKK Makassar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan

    Ikuti Kami